7 Tips dan Trik Fotografi Profesional Menggunakan Kamera Smartphone
Semua orang menyukai hasil foto yang bagus. Tapi terkadang ketimbang mengambil foto dengan DSLR, orang awam biasanya lebih memilih mengambil foto dengan kamera smartphone biasa.
Tapi tau nggak sih ternyata hasil kamera smartphone pun bisa sebagus hasil kamera DSLR asal kamu tau cara memaksimalkannya. Dalam artikel berikut ini JalanTikus ingin memberitahukan tips memaksimalkan hasil foto menggunakan kamera smartphone.
Tips dan Trik Fotografi Profesional Menggunakan Kamera Smartphone
1. Kenali kamera smartphone yang digunakan
Kamu kan udah beli smartphone mahal-mahal, gunain dong kameranya. Apalagi smartphone jaman sekarang, meskipun bukan flagship, kamera yang disematkan di smartphone low-end dan mid-end juga sudah cukup memenuhi kebutuhan fotografi untuk orang awam.
Yang harus kamu lakukan adalah mengenali seluk beluk kamera yang terpasang di smartphone kamu. Otak-atik aja resolusi, brightness, shooting mode, contrast, dan macam-macamnya lagi. Tau kan peribahasa “ala bisa karena biasa”? Yup! Terus latihan membuat kamu makin jago!
2. Lebih dekat dan penuhi viewfinder
Saat kamu berada jauh dari objek foto, kamu hanya akan mendapatkan figure kecil yang kalah dari background sekitar. Untuk mendapatkan hasil foto yang bagus sebaiknya hindari fitur zoom karena akan mengurangi kualitas gambar. Yang harus kamu lakukan adalah mendekat dan penuhi viewfinder atau layar smartphone dengan objek fotomu.
3. Selalu ingat komposisi Rule of Thirds
Kamu nggak selalu bisa menempatkan objek foto di tengah frame. Jika kamu ingin foto yang dihasilkan senatural mungkin, gunakan komposisi Rule of Thirds. Pemikiran di balik komposisi Rule of Thirds adalah untuk memecah frame menjadi tiga bagian yang sama, baik secara horizontal maupun vertikal.
Beberapa kamera smartphone memiliki pengaturan yang akan menempatkan garis-garis ini untuk memudahkanmu melihat komposisi terbaik saat mengambil gambar. Poin di mana garis-garis ini berpotongan adalah di mana kamu harus menempatkan objek foto di frame. Kamu pasti akan kagum pada hasilnya!
4. Dapatkan pencahayaan terbaik
Pencahayaan natural selalu menghasilkan warna foto yang lebih baik ketimbang foto yang diambil dengan flash kamera. Jika kamu mengambil foto di dalam ruangan, cari cahaya buatan atau cahaya kecil yang natural untuk merefleksikan hasil fotomu.
5. Gunakan objek manusia untuk hasil yang lebih baik
Pemandangan indah yang tertangkap oleh mata telanjang akan sangat sulit diabadikan hanya dengan kamera smartphone. Untuk hasil yang lebih baik, gunakan objek manusia dalam foto tersebut. Hal ini membuat hasil foto lebih pribadi dan memorable. Tentu saja memberikan nilai lebih untuk pemandangan tersebut.
6. Jaga lensa kamera selalu bersih dan jernih
Kalau kamu ngerasa hasil foto kamu berbayang atau berembun, bisa jadi ada kotoran dan debu yang menempel di lensa kamera smartphone milikmu. Selalu pastikan keadaan lensamu bersih jadi setiap momen yang terpotret selalu jernih. Kamu bisa gunakan casing smartphone untuk menjaga lensa tetap bersih.
7. Tambahkan sentuhan aplikasi olah foto
Banyak smartphone yang dibekali dengan editing tools yang mumpuni untuk memaksimalkan hasil foto. Secara umum lebih baik meng-crop foto ketimbang zoom. Kamu bisa tambahkan filter, enhance colors, brightness and contrast, serta banyak lagi. Kamu juga bisa mengolah hasil fotomu di PC dengan Photoshop.
Jadi selain tips dan trik untuk memaksimalkan hasil foto kamera smartphone di atas, apa kamu punya tips dan trik lainnya yang bisa digunakan untuk menambah keindahan hasil foto kamu? Tulis jawabannya pada kolom komentar di bawah ini ya!
Komentar
Posting Komentar